Gelaran Premier League musim 2012/2013 telah berakhir. Tak hanya
menyajikan duel-duel sengit dari 20 klub peserta kompetisi tertinggi
sepak bola Inggris, sejumlah kejadian menarik dan tak terlupakan juga
tercipta di tengah kerasnya persaingan. Lalu, momen-momen apa saja yang
tersaji sepanjang musim ini?
Berikut kami rangkum 10 momen menarik dan tak terlupakan dari Premier League musim ini:
Padamnya lampu Craven Cottage
Pertandingan yang mempertemukan Fulham dan Manchester United di Craven Cottage pada awal Februari lalu, harus dihentikan sementara akibat padamnya sejumlah lampu stadion. Kejadian itu terjadi pada menit ke-43 saat laga masih berjalan imbang tanpa gol. Sepuluh menit kemudian, lampu stadion kembali menyala dan pertandingan pun dapat dilanjutkan.
Suporter Newscastle Mengamuk
Pendukung Newcastle United mengamuk usai tim kesayangan mereka dikalahkan Sunderland dengan skor telak 0-3 pada laga yang berlangsung di St. James Park, Minggu (14/4). Fans yang tak terima timnya dikalahkan, mengamuk disekitar stadion dan berujung bentrokan dengan aparat keamanan. Keributan ini menimbulkan kerusakan pada beberapa fasilitas umum dan membuat sejumlah orang mengalami luka-luka.
Insiden Gigitan Suarez kepada Ivanovic
Tindakan tak sportif dilakukan penyerang Liverpool Luis Suarez terhadap bek Chelsea Branislav Ivanovic saat keduanya bertemu pada lanjutan Premier League di Anfield, Minggu (21/4). Suarez tertangkap kamera menggigit lengan Ivanovic pada laga yang berakhir imbang 2-2. Atas tindakannya itu, striker Uruguay dijatuhi sanksi larangan 10 pertandingan. Suarez sendiri sudah meminta maaf atas tindakannya, sementara Ivanovic mengaku telah menerima permintaan maaf Suarez.
Bale Raih Dua Penghargaan
Mungkin ini adalah salah satu musim terbaik bagi punggawa Tottenham Hotspur, Gareth Bale. Penampilan gemilang yang ia tunjukkan sepanjang musim 2012/2013 membuatnya meraih dua penghargaan sekaligus. Ia terpilih sebagai PFA Player of the Year dan PFA Young Player of the Year pada Senin (25/4) yang membuatnya menyamai raihan Cristiano Ronaldo pada 2006/2007 saat masih bermain untuk Manchester United.
Guard of Honour
Manchester United telah memastikan gelar ke-20 mereka musim ini saat berhasil mengalahkan Aston Villa dengan skor 3-0 melalui hat-trick Robin van Persie. Namun, tradisi guard of honour dilakukan saat The Red Devils berhadapan dengan Arsenal, Minggu (28/4). Perhatian pun tertuju pada Van Persie yang untuk kali pertama menginjakkan kaki di Emirates Stadium sejak berseragam United pada awal musim ini.
Senyuman Kontroversial Luiz
Nama David Luiz menjadi topik pembicaraan terkait senyuman kontroversialnya pada pertandingan yang mempertemukan Manchester United dan Chelsea di Old Trafford, Minggu (5/5). Kala itu, insiden terjadi pada menit ke-88 saat Rafael menendang Luiz yang langsung terjatuh dan mengerang kesakitan. Rafael pun langsung menerima kartu merah dari wasit Howard Webb dan Luiz tertangkap kamera tengah menyunggingkan ‘senyum manis’.
Lampard Patahkan Rekor Top Skorer Chelsea
Frank Lampard berhasil mencatatkan rekor dengan menjadi top skorer sepanjang masa klub dengan raihan 203 gol setelah dirinya sukses menyarangkan dua gol ke gawang Aston Villa, Sabtu (11/5). Ia mematahkan raihan 202 gol yang dibukukan Bobby Tambling. Pada pertandingan yang berlangsung di Villa Park Chelsea meraih kemenangan 2-1 setelah sempat tertinggal lebih dulu.
Pensiunnya Sejumlah Pemain
Musim ini menjadi musim perpisahan bagi beberapa pemain di Premier League. Sebut saja Phil Neville (Everton), Stiliyan Petrov (Aston Villa), Michael Owen (Stoke City), hingga punggawa setia Manchester United, Paul Scholes, dan legenda hidup Liverpool Jamie Carragher yang serempak memutuskan untuk gantung sepatu musim ini.
Perpisahan Ferguson kepada Publik Old Trafford
Kesedihan menyelimuti publik Old Trafford saat manajer Manchester United Sir Alex Ferguson memutuskan untuk pensiun. Ferguson memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya setelah dua dekade lebih menangani United dengan mempersembahkan 13 gelar Premier League, empat trofi Piala Liga, lima trofi Piala FA, satu trofi Piala Dunia Antarklub dan dua trofi Liga Champions. Pelatih asal Skotlandia menyampaikan pidato perpisahan setelah berhasil membawa anak asuhnya memenangi laga kontra Swansea City dengan skor 2-1, Minggu (12/5).
Manchester United Rayakan Gelar Juara
Manchester United merayakan keberhasilan mereka meraih gelar Premier League musim 2012/2013 setelah berhasil memenangkan pertandingan melawan Swansea City, Minggu (12/5), dengan skor 2-1. Para pemain serta staf kepelatihan terlihat sangat bersukacita setelah menerima pengalungan medali dan mengangkat trofi Premier League di Old Trafford.
Padamnya lampu Craven Cottage
Pertandingan yang mempertemukan Fulham dan Manchester United di Craven Cottage pada awal Februari lalu, harus dihentikan sementara akibat padamnya sejumlah lampu stadion. Kejadian itu terjadi pada menit ke-43 saat laga masih berjalan imbang tanpa gol. Sepuluh menit kemudian, lampu stadion kembali menyala dan pertandingan pun dapat dilanjutkan.
Suporter Newscastle Mengamuk
Pendukung Newcastle United mengamuk usai tim kesayangan mereka dikalahkan Sunderland dengan skor telak 0-3 pada laga yang berlangsung di St. James Park, Minggu (14/4). Fans yang tak terima timnya dikalahkan, mengamuk disekitar stadion dan berujung bentrokan dengan aparat keamanan. Keributan ini menimbulkan kerusakan pada beberapa fasilitas umum dan membuat sejumlah orang mengalami luka-luka.
Insiden Gigitan Suarez kepada Ivanovic
Tindakan tak sportif dilakukan penyerang Liverpool Luis Suarez terhadap bek Chelsea Branislav Ivanovic saat keduanya bertemu pada lanjutan Premier League di Anfield, Minggu (21/4). Suarez tertangkap kamera menggigit lengan Ivanovic pada laga yang berakhir imbang 2-2. Atas tindakannya itu, striker Uruguay dijatuhi sanksi larangan 10 pertandingan. Suarez sendiri sudah meminta maaf atas tindakannya, sementara Ivanovic mengaku telah menerima permintaan maaf Suarez.
Bale Raih Dua Penghargaan
Mungkin ini adalah salah satu musim terbaik bagi punggawa Tottenham Hotspur, Gareth Bale. Penampilan gemilang yang ia tunjukkan sepanjang musim 2012/2013 membuatnya meraih dua penghargaan sekaligus. Ia terpilih sebagai PFA Player of the Year dan PFA Young Player of the Year pada Senin (25/4) yang membuatnya menyamai raihan Cristiano Ronaldo pada 2006/2007 saat masih bermain untuk Manchester United.
Guard of Honour
Manchester United telah memastikan gelar ke-20 mereka musim ini saat berhasil mengalahkan Aston Villa dengan skor 3-0 melalui hat-trick Robin van Persie. Namun, tradisi guard of honour dilakukan saat The Red Devils berhadapan dengan Arsenal, Minggu (28/4). Perhatian pun tertuju pada Van Persie yang untuk kali pertama menginjakkan kaki di Emirates Stadium sejak berseragam United pada awal musim ini.
Senyuman Kontroversial Luiz
Nama David Luiz menjadi topik pembicaraan terkait senyuman kontroversialnya pada pertandingan yang mempertemukan Manchester United dan Chelsea di Old Trafford, Minggu (5/5). Kala itu, insiden terjadi pada menit ke-88 saat Rafael menendang Luiz yang langsung terjatuh dan mengerang kesakitan. Rafael pun langsung menerima kartu merah dari wasit Howard Webb dan Luiz tertangkap kamera tengah menyunggingkan ‘senyum manis’.
Lampard Patahkan Rekor Top Skorer Chelsea
Frank Lampard berhasil mencatatkan rekor dengan menjadi top skorer sepanjang masa klub dengan raihan 203 gol setelah dirinya sukses menyarangkan dua gol ke gawang Aston Villa, Sabtu (11/5). Ia mematahkan raihan 202 gol yang dibukukan Bobby Tambling. Pada pertandingan yang berlangsung di Villa Park Chelsea meraih kemenangan 2-1 setelah sempat tertinggal lebih dulu.
Pensiunnya Sejumlah Pemain
Musim ini menjadi musim perpisahan bagi beberapa pemain di Premier League. Sebut saja Phil Neville (Everton), Stiliyan Petrov (Aston Villa), Michael Owen (Stoke City), hingga punggawa setia Manchester United, Paul Scholes, dan legenda hidup Liverpool Jamie Carragher yang serempak memutuskan untuk gantung sepatu musim ini.
Perpisahan Ferguson kepada Publik Old Trafford
Kesedihan menyelimuti publik Old Trafford saat manajer Manchester United Sir Alex Ferguson memutuskan untuk pensiun. Ferguson memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya setelah dua dekade lebih menangani United dengan mempersembahkan 13 gelar Premier League, empat trofi Piala Liga, lima trofi Piala FA, satu trofi Piala Dunia Antarklub dan dua trofi Liga Champions. Pelatih asal Skotlandia menyampaikan pidato perpisahan setelah berhasil membawa anak asuhnya memenangi laga kontra Swansea City dengan skor 2-1, Minggu (12/5).
Manchester United Rayakan Gelar Juara
Manchester United merayakan keberhasilan mereka meraih gelar Premier League musim 2012/2013 setelah berhasil memenangkan pertandingan melawan Swansea City, Minggu (12/5), dengan skor 2-1. Para pemain serta staf kepelatihan terlihat sangat bersukacita setelah menerima pengalungan medali dan mengangkat trofi Premier League di Old Trafford.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar