Pemain andalan Tottenham Hotspur, Gareth Bale, beri petunjuk kuat
bahwa dirinya akan bertahan di White Hart Lane setidaknya untuk satu
tahun mendatang meskipun mereka gagal lolos ke Liga Champions.
Sayap asal Wales ini menjadi pencetak gol kemenangan The Lilywhites
atas Sunderland, Minggu (19/5), tetapi usaha Bale sia-sia karena tiga
poin yang direngkuh oleh Arsenal saat mengalahkan Newcastle United di
hari yang sama membuat Tottenham gagal finis di peringkat keempat.
Kegagalan tersebut mengundang spekulasi bahwa Bale akan berminat
untuk mencari klub lain yang bisa menyediakan kesempatan bermain di
kompetisi kasta tertinggi Eropa. Tetapi, klaim tersebut tampak
terbantahkan dengan pernyataan pemain 23 tahun ini.
“Kami sudah berjuang keras musim ini, tim dan manajer sudah sangat hebat,” ungkap Bale dalam sebuah wawancara dengan Spurs TV Online.
“Kami mencetak rekor dalam total poin sepanjang perjalanan klub di Liga
Primer Inggris. Seharusnya sudah cukup untuk lolos ke Liga Champions,
tetapi kenyataannya tidak.”
“Ini mengecewakan, tetapi kami akan bangkit lagi. Kami hanya harus
menyusun rencana untuk musim depan dan coba lagi. Setelah bermain dengan
cara seperti ini tetapi masih gagal mencapai tujuan (Liga Champions)
sangat mengecewakan.”
“Sangat bagus meraih kemenangan (melawan Sunderland) tetapi awan
datang dan membuat semuanya terasa lebih kabur. Tetapi ini adalah
sesuatu yang harus kami jadikan pelajaran. Kami adalah skuat yang muda
dan kami bisa melakukannya di masa mendatang.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar